www.pesawaranonline.com

www.pesawaranonline.com

Minggu, 20 Juni 2010

Sejumlah Cabup-Cawabup Tidak Ambil Jadual

PESAWARAN - Beberapa calon bupati-wakil bupati Kabupaten Pesawaran tidak memanfaatkan jadual kampanye dengan melakukan rapat umum atau kampanye terbuka.

Sebagian besar Cabup-Cawabup lebih memilih kampanye simpatik maupun tidak mengambil jadual kampanye yang telah disepakati dan ditetapkan KPU setempat.

Kampanye pasangan calon bupati-wakil bupati pada pemilihan umum kepala daerah dan wakil kepala daerah kabupaten setempat, dijadualkan berlangsung mulai Senin (14/6) sampai Saptu (26/6) atau selama 13 hari.

Sampai hari ke tujuh, hanya pasangan Sutrisno Yuwono-Andika Wibawa dan Aries Sandi DP-Musiran yang memanfaatkan momentum rapat umum. Sementara lainnya lebih memilih kampanye simpatik. Bahkan, ada yang tidak berkampanye walaupun telah dijadualkan.

Ketika dimintai pendapatnya, Divisi Umum Panwaslu Pesawaran Deswan Nur, Senin (21/6) mengatakan, mengenai para calon yang tidak mengambil jadual kampanye sampai saat ini belum ada larangannya.

Seharusnya, yang dapat memberikan teguran terhadap calon yang tidak mengambil jadual kampanye tersebut pihak KPU. Sebab dalam hal ini, KPU yang lebih berhak.

Demikian pula jika calon itu tidak berkampanye, maka yang bersangkutan atau paling tidak melalui tim suksesnya paling lambat 1 hari sebelumnya harus memberitahukan terlebih dahulu ke komisi pemilihan umum (KPU) maupun Polres.

“Bila calon bupati-wakil bupati berhalangan berkampanye sesuai dengan jadual, terlebih dahulu memberitahukan hal tersebut ke pihak KPU maupun Polres,” katanya. (red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar